Lionel Messi Debut di PSG Malam Ini Berduet dengan Kylian Mbappe yang Digosipkan ke Real Madrid
Menarik untuk dinanti bagaimana formasi yang akan diterapkan PSG. Apakah Lionel Messi akan menjalani debutnya bersama Kylian Mbappe atau malah salah satunya saja yang bermain..?? Ya , selain tentunya dicatutnya nama Messi dalam daftar skuad PSG vs Reims , tentu sosok Mbappe juga jadi kejutan besar. Sebab , banyak yang meyakini Real Madrid bakal merekrutnya sebelum penutupan bursa transfer pemain. Fabrizio Romano , jurnalis Sky Italia , mengklaim bahwa Real Madrid menunggu jawaban PSG usai menawarkan dana mencapai 170 juta euro plus 10 juta euro. Namun demikian , trio Neymar , Messi dan Mbappe sangat dinantikan oleh publik sepak bola dunia , yang menandai era baru La Pulga di klub lain.
Pelatih Barcelona , Ronald Koeman tidak membantah dan mengakui bahwa Blaugrana sekarang tidak siap untuk menjadi tim terbaik di dunia. Apalagi kini Barcelona sudah tidak memiliki Lionel Messi. " Saya memahami apa yang dirasakan mereka yang mencintai klub ini. Namun , situasi ekonominya sulit ," ujar Ronald Koeman kepada SPORT. " Situasi ini membuat frustrasi. Namun , Anda harus realistis. Bicara keuangan , kami tidak bisa bersaing dengan Paris , City dan United. Itu jelas dan kami harus menerimanya ," lanjutnya.






























