Quattrick Son membuatnya menjadi bintang pertandingan itu. Menariknya , semua gol pemain Korea Selatan itu berasal dari assist Harry Kane. Seperti dilansir Goal Internasional , Empat assist untuk Son Heung-min itulah yang mengantar Harry Kane membukukan sejarah baru. Ia menjadi pemain pertama yang memberikan assist kepada orang yang sama sebanyak empat kali dalam sebuah pertandingan di era Premier League. Sementara itu , Son mencatatkan sejarah sebagai pemain pertama di era Premier League yang mencetak empat gol dengan assist dari pemain yang sama dalam satu pertandingan.
Masih ada rekor lain dari duo mematikan milik Tottenham Hotspur tersebut. Kerja sama Son dan Kane tercatat menghasilkan total 24 gol sejak 2015 , lebih banyak dibanding duo lainnya pada periode tersebut. Son bukan pemain pertama yang melakukan itu tentu saja. Sejak era Premier League , sudah ada 28 pemain yang mencatat quattrick dalam satu pertandingan. Beberapa nama legenda masuk dalam daftar ini spesial di Liga Inggris ini , baik dari Liverpool , Manchester United hingga Chelsea.
Posting Komentar