Messi dan Cristiano Ronaldo telah bergabung untuk memenangkan 11 dari 12 edisi terakhir Ballon d'Or , satu-satunya pengecualian pada tahun 2018 ketika Luka Modric membantu Real Madrid meraih kemenangan Liga Champions dan menginspirasi Kroasia ke final Piala Dunia. " Robert Lewandowski pantas untuk memenangkannya , karena menurut saya dia lebih konsisten daripada pemain lain ," kata Nagelsmann bulan lalu dalam sebuah wawancara dengan surat kabar Abendzeitung. Sementara Messi , meski memulai kariernya di Paris Saint-Germain dengan cap B aja , ia mengantongi 30 gol liga di musim perpisahannya di Barcelona dan juga memenangkan Copa del Rey.
Lionel Messi juga berpeluang meraih Ballon d'Or 2021 usai meraih trofi internasional besar pertama pada bulan Juli , saat Argentina mengalahkan rival Brasil untuk memenangkan Copa America di Maracana , yang sekaligus mengakhiri penantian 28 tahun nirgelar. " Setelah berjuang begitu keras untuk pencapaian itu , itu adalah yang terbaik mengingat semua perjuangan di Timnas Argentina. " Jika Ballon d'Or tiba , itu akan luar biasa untuk apa artinya memenangkan satu lagi. Yang ketujuh akan gila!" Pengumuman pemenang Ballon d'Or 2021 akan dilakukan pada Senin (29/11/2021) malam waktu Paris. Acara ini dapat disaksikan melalui live streaming di YouTube L'equipe mulai pukul 19.30 waktu paris atau Selasa (30/11/2021) 01.30 WIB.
Posting Komentar