Namun, penampilan apik itu membuat banyak klub top Eropa mengincar tanda tangan Lautaro pada bursa transfer musim panas 2020. Barcelona adalah tim yang erat dikaitkan dengan pemain berpaspor Argentina tersebut. Sebab, Lionel Messi dikabarkan ingin berduet dengan juniornya di Tim Nasional (Timnas) Argentina itu.
Harga yang ditetapkan Inter sangatlah mahal untuk pemain berusia 22 tahun seperti Lautaro. Akan tetapi, bukan berarti harga mahal akan menciutkan nyali Barcelona untuk memiliki Lautaro. Blaugrana –julukan Barcelona– dikabarkan berusaha untuk menegosiasikan masa depan Lautaro.
Barcelona disebut mau melepas satu pemainnya disertai uang tunai untuk mendapatkan Lautaro pada bursa transfer musim panas 2020. Pemain Barcelona yang akan digunakan untuk memuluskan jalan Lautaro ke Camp Nou adalah Junior Firpo.
Namun, Barcelona bukanlah satu-satunya tim yang terpikat oleh Lautaro. Rival abadi Barcelona, Real Madrid dikabarkan juga tertarik untuk mendapatkan jasa Lautaro. Madrid ingin Lautaro jadi penerus dari Karim Benzema yang pada musim ini sudah berusia 32 tahun.
Posting Komentar