Melalui keterangan resmi di situs resmi Everton , Frank Lampard sangat bersemangat menatap pengalaman barunya. Menurutnya menjadi manajer rival sekota Liverpool ini adalah sebuah kebanggaan. " Merupakan kehormatan besar bagi saya untuk mewakili dan mengelola klub dengan tradisi seperti Everton. Saya sudah tidak sabar untuk memulai pekerjaan ," kata Lampard. "Setelah berbicara dengan pemilik tim , saya sangat merasakan semangat dan ambisi mereka. Saya berharap mereka merasakan ambisi saya dan betapa kerasnya saya ingin bekerja untuk menyatukannya ," lanjutnya.
Usai mengangkat Frank Lampard sebagai manajer anyar, kemudian merekrut gelandang Manchester United , Donny van de Beek , Everton menambah kekuatan lagi di deadline day bursa transfer Januari , Senin (31/01/2022). Menurut pakar transfer Fabrizio Romano , Everton bakal menampung pemain Tottenham Hotspur yang tersisih dari skuad utama , Dele Alli. Disebutkan Romano , kepindahan Dele Alli berstatus transfer permanen dan sang pemain bakal melakukan tes medis beberapa jam ke depan. Hanya saja belum diketahui jumlah uang yang dibayarkan Everton untuk mendapatkan Dele Alli. Yang pasti masih menurut Romano , eks Timnas Inggris ini pemain yang diinginkan Frank Lampard.
Posting Komentar